Jumat, 10 Agustus 2012

21 November 2010) Niat Raksasa


Hal terkuat yang ingin kulakukan adalah memberi manfaat.
Aku ingin menjadi pohon yg besar!
Aku ingin menjadi matahari.!!!
Menjadi bagian dari kebaikan dan rahmat Illahi.



Tak ada yang salah dengan itu.
Aku berhak bermimpi dan menjadikannya 5cm di mataku.
Berani melihat realita dan tetap HARUS berani BERMIMPI BESAR.
Karna Tuhan selalu ciptakan semua dengan SEMPURNA.

Aku kisahkan hidupku, sebagai pelajaran.
Karna diriku adalah ayat kehidupan dari Tuhan.
Tuhan yang menjadikan aku tokoh.
Dalam novel kehidupan, pasti ada hikmah dan pelajaran.
Aku ceritakan pada dunia, aku tak peduli kata negatif orang-orang.
Ini adalah aku.
Aku tak peduli penilaian negatif orang padaku.
Aku adalah ayat dariNYA.
silakan belajar dari gagal dan suksesku.

Aku yakin kebesaran Tuhanku,
maka aku pun yakin pada diriku dan sinarku.
Aku mrasa hangat dan nyaman dengan nyalaku,
yang akan kuat seperti matahari dengan kapasitasku.

Semua ilmu dan hidup adalah ayat-ayat Tuhan,
Rosul pun tidak merahasiakan keagungannya.
Segala nafasnya, langkahnya, bahkan hatinya telah
beliau serahkan untuk manfaat.

Untuk apa merahasiakan,
semua hdupku adalah ayat Tuhan.
Aku tak peduli dengan bahaya apa atas remehan orang.
Belahlah hatiku,
Bukalah isi kepalaku,
ambil ideku,
ikuti langkahku,
semua adalah ayat Tuhan untuk dipelajari.
(Photo koleksi pribadi, diambil di kampus University of WEstern Australia, Perth)


Seperti pohon yang besar,
bila kau potong dahanku, maka
akan tumbuh tunas baru di dahan yang kau ambil itu.
Aku takkan kehabisan.
Justru dengan itu, akan tumbuh semakin banyak dan sehat.

Silakan miliki semua dariku,
hanya Tuhan yang bisa mematikan dan
mengakhiri semua kisah pembelajaran dan perkembangan dari hidupku ini.

Ya ALLAH,...
baik benar Engkau pada hamba,....
hamba siap melepas keegoisan hamba dalam menjaga semua
yang ada pada diri hamba dan di hidup hamba.

Hey semua orang,........
aku tunjukkan mana duriku, mana buahku.
akan kutunjukkan mana bahaya dan mana manfaat.
akan kuberi tau kalian apa saja hal-hal dalam dunia yg
meracunimu dan menyehatkanmu.
semua dalam hidupku ini ayat untuk semua orang pelajari.

Boleh jadi semua ego-ku akan melebur,
boleh jadi pula semua pelajaran dan manfaat justru makin
tersebar dan berguna untuk alam, dunia dan segalanya.
Boleh jadi sgala citra diriku akan terungkap di sini.

Mau mengambil ilmu dan pelajaran dariku?
silakan,...Tuhan melegalkan semua orang mempelajari Al-Qur'an yg
telah DIA sempurnakan dengan begitu luarbiasa.
aku juga ayat yang boleh dipelajari siapapun.
itulah peran yg dititipkan semua ayatNYA.
:)
  
Mahatma Gandhi bilang, HIDUP ADALAH PERAN.
Karna itu, ingat dimana peranmu dalam kehidupan.
Jadikan tujuan hidup!
Manfaat dan peran!
Niatkan Sebesar Raksasa.
Kuat dan sangat besar, tapi tanpa ambisi.

Sebagai ayat kehidupan,
sebagai tokoh yang dikaruniai kesempurnaan,
harus yakin memberi manfaat dan peran yang memang harus dimaksimalkan.

Makasi mau membaca satu dari hidupku.
Satu diantara ayat-ayat yang dikaruniakan Tuhan untuk dipelajari,...
Bagaimana dengan dirimu?
Sadarkah peranmu sebagai ayat Tuhan pula?

SMANGAT.!!!
Mari berbagi dan jangan sibuk membuat "pencitraan",
karena semua itu akan sia-sia tanpa manfaat.

^_^

Hikmah yang ingin kubagi kali ini adalah:
HIDUP adalah untuk PERAN&MANFAAT yang maksimal,
bukan citra untuk dianggap matahari.



Aku harus menjadi diriku sendiri.
Menjadi pribadi yang seperti matahari.
Memberi dan terus memberi yang terbaik dari hari ke hari.
Meski bumi semakin tua dan letih,
meski langit bermain-main dengan awan.
Meski bintang-bintang lain bersinar di angkasa bersamaku.
Aku tetaplah matahari yang terus menyinari.
Semua ada pada porosnya, pada perannya dan pada manfaat yang dipercayakan Tuhan.

Smangat Berjuang demi Kebaikan...
(^_^)_9

Tidak ada komentar:

Posting Komentar